
Kabupaten Jombang – Jumat, 31 Mei 2024 DPD JULEHA Indonesia Jombang menyelenggarakan Pelatihan Uji Kompetensi Badan Nasional Sertifikasi Profesi (Ukom BNSP) Pelatihan ini di gelar di Ruang Moestajab Pemerintah Kabupaten Jombang selama 2 hari mulai tanggal 1-2 Juni 2024. Pelatihan ini diikuti oleh 36 peserta yang berasal dari pengurus Masjid, Guru, dan Pelaku Usaha Pemotongan Ayam rumahan di Kabupaten Jombang.
Pelatihan Uji Kompetensi Badan Nasional Sertifikasi Profesi (Ukom BNSP) dan Sosialisasi Surat Edaran Bupati Nomor: 500.7/604/415.29/2024 tentang Pelaksanaan Kurban 1445 H/2024 M dalam Upaya Penyediaan Hewan Qurban Yang Memenuhi Persyaratan Teknis Kesehatan Hewan dan Kesehatan Veteriner Di Kabupaten Jombang. Pelatihan dan sosilalisasi ini dibuka oleh Kepala Dinas Peternakan Kabupaten Jombang, Drs. Agus Susilo Sugioto. Dinas Peternakan Kabupaten Jombang dalam hal ini mendukung program vokasi dan ukom dalam penyediaan Rumah Potong Hewan sebagai sarana pelatihan. Diharapkan dengan adanya ukom juleha penyembelihan ternak harus disembelih oleh juleha yang tersertifikasi untuk mewujudkan ekosistem halal.
Adapun Sosialisasi Surat Edaran Bupati ini bertujuan sebagai acuan dalam pelaksanaan Qurban dan pemotongan hewan qurban di tempat penjualan, rumah potong hewan (RPH) dan tempat pemotongan hewan qurban, dan guna penyediaan hewan yang sehat, terbebas dari PMK, LSD dan penyakit hewan lainnya serta menghasilkan protein hewani bagi Masyarakat yang aman, sehat,utuh, dan halal (ASUH).
![]() | ![]() |

